Temu Kunci rempah-rempah

 TEMU KUNCI

Temu kunci adalah sejenis rempah-rempah yang rimpangnya dipakai sebagai bumbu dalam masakan Asia Tenggara. Temu kunci adalah salah satu tanaman asli dari Indonesia khususnya di pulau Sumatra, Jawa, dan juga masih hidup liar di hutan-hutan daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Temu kunci nama asingnya dikenal sebagai Fingerroot (Inggris), Krachai (Thailand), Chinese key (Cina) atau ao chun jiang (bahasa Mandarin). Bentuk temu kunci agak berbeda dengan temu-temuan yang lain. Karena tumbuhan ini tumbuh secara vertikal ke bawa.

Ciri-ciri Bumbu Dapur Temu Kunci

Sayur bening bayam tak lengkap rasanya jika tidak disertai dengan bumbu dapur yang bernama temu kunci. Tak seperti bumbu dapur lainnya, temu kunci jarang dipakai untuk berbagai jenis masakan.

Temu kunci merupakan bumbu dapur dari jenis rempah-rempah dan diambil rimpangnya untuk dimanfaatkan. Bentuk rimpang temu kunci lebih kecil ukurannya dibanding kunyit dan kencur. Kulit luar dari temu kunci berwarna coklat, sedangkan bagian dalamnya berwarna putih pekat.

Mengenai aroma, temu kunci memilki aroma yang cukup kuat meski ukurannya kecil. Sementara, untuk rasa, temu kunci lebih menyegarkan, tapi sedikit pahit. Oleh karena itu, sebagian ibu yang ingin memperkuat rasa temu kunci pada sayur bayam, biasanya temu kunci digeprek dahulu.

Manfaat jamu kunci sering digunakan untuk mengeluarkan gas lambung dalam bentuk kentut. Selain itu, temu kunci juga kerap diberikan pada anak-anak untuk merangsang nafsu makan mereka. Penelitian lain juga membuktikan bahwa temu kunci dapat membunuh bakteri Helicobacter pylori.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar